Macam-macam Kebutuhan dalam
Proses Pembuatan Perangkat Lunak
Studi Kasus - GoBiz
Kebutuhan suatu proses pembuatan pereangkat lunak secara garis besar dapat dibagi menjadi 3 level utama yaitu Bussiness Requirements, User Requirements, dan Functional Requirements.
- Bussines Requirements merupakan sejumlah informasi yang menjelaskan kebutuhan bisnis. Kebutuhan ini meliputi bussines oportunity, bussiness objective, hingga scope dan limitations.
Contoh :
- Mengembangkan Usaha
- Mengontrol Usaha
- Memperoleh Info seputar Usaha - User Requirements adalah task atau aktivitas tertentu yang user lakukan terhadap sistem dan sistem dapat melayani aktivitas tersebut. Kebutuhan ini dapat berupa representasi skenario atau kasus-kasus yang mungkin dilakukan user terhadap sistem
Contoh :
- Identifikasi User (Login)
- Membuat menu baru
- Melakukan pencairan uang - Functional Requirements merupakan deskripsi suatu kegiatan yang akan dilakukan sistem dibawah kondisi tertentu yang spesifik.
Contoh :
- Sistem dapat mengidentifikasi user dan password yang dimasukan user
- User dapat membuat dan mengedit nama menu, harga menu, dan upload gambar menu.
- Sistem dapat menentukan nominal saldo yang tersedia, User dapat memasukan rekening tujuan, Sistem dapat mengidentifikasi rekening tujuan dan mengirimkan saldo sesuai nominal yang diinginkan user.
Selain itu Kebutuhan juga dapat dibedakan menjadi dua jenis, yakni Functional Requirements dan Non-Functional Requirements.
- Functional Requirements merupakan kebutuhan yang mendeskripsiskan kelakuan sistem yang mendukung tujuan dari sistem. Kebutuhan ini menjelaskan bagaimana sistem bekerja.
Contoh :
- Sistem dapat menampilkan halaman bantuan.
- Sistem dapat menampilkan menu yang tersedia berdasar stok yang telah diatur user
- - Non-Functional Requirements menjelaskan bagaimana sistem akan melakukan aktivitas dari Funtional Requirements yang ada. Sebagaimana cepat, bagus, akurat, efisien functional tersebut dapat dilakukan oleh sistem.
Contoh :
- Bantuan yang disediakan harus tersedia dalam bahasa Indonesia
- Sistem dapat diakses selama 24 jam
-
Video Youtube penjelasan Bussiness Requirement Document studi kasus GoBiz : https://youtu.be/isgwx9Dpqyc
Nama : Mohammad Faderik 'Izzul Haq
NRP : 05111940000023
Kelas : RK-B
Komentar
Posting Komentar